BANGKIT dari KEGAGALAN

Kamis, 09 Agustus 2012

Aku sebenernya bingung mau posting apa,! Jadi karena aku lagi butuh motivasi, ya mending aku motivasi diriku sendiri... lihat gambar ini?
Sesungguhnya semua masalah yang datang pada diri kita, dapat diumpamakan sebagai angin ribut yang datang utuk merobohkan sebuah pohon. tinggal bagaimana kita menyikapinya kita akan tetap berdiri kokoh atau roboh terhempas angin ribut itu. Bila kita bisa melewati masalah itu sesungguhnya kita mendekati apa yang kita inginkan, jadi janganlah mudah menyerah akan segala masalah yang menimpa kita, tetap berusaha dan yakin akan hasil dari usaha kita. Sesungguhnya bila kita telah berusaha dengan sepenuh hati, insyaallah hasilnya akan seperti yang kita inginkan. Tetap percaya bahwa Allah SWT akan memberikan yang terbaik. Percayalah bahwa semua akan indah pada waktunya.
Memang, kadang kala kita terpuruk dan merasa sagat tertekan akan masalah yang kita hadapi. Akan tetapi kita tidak boleh menyerah dengan keadaan, kita harus tetap berjuang demi apa yang telah kita impi-impikan sebelumnya. Bila kita terpuruk, melihatlah ke belakang dan ingat-ingat lagi semua perjuangan berat yang telah kita lewati hingga kita telah sampai pada keadaan seperti sekarang. Hal tersebut dapat menjadi semangat untuk kita agar dapat kembali bangkit dari masalah.Apabila kita mengalami kegagalan sesungguhnya itu adalah hal yang biasa, bahwasannya yang LUAR BIASA adalah bagaimana kita bangkit dari kegagalan tersebut dan kembali berjuang menggapai mimpi. Bahkan ilmuwan yang telah berkali-kali mengalami kegagalan, beliau tidak pernah mengenal kata menyerah dan tetap berjuang untuk apa yang telah impi-impikan. Jadi jangan berhenti untuk bangkit menggapai mimpi. Semoga artikel ini bermanfaat..:) Tag: Presty Dwi Fitriani

0 komentar:

Posting Komentar

prestydwifitriani. Diberdayakan oleh Blogger.